Berita  

Bupati Bantaeng Buka Forum RKPD 2026, Bahas 10 Prioritas Pembangunan Kabupaten Bantaeng



Bantaeng.SiaranPers.com.Bupati Bantaeng, M.Fathul Fauzy Nurdin membuka Forum Perangkat Daerah Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Bantaeng tahun 2026 bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Bantaeng, Kamis (24/4/2025).

Bupati Bantaeng M.Fathul Fauzy Nurdin menyampaikan bahwa pada tahun 2026 Pembangunan Kabupaten Bantaeng menitikberatkan pada Kemandirian Pembangunan dengan berfokus pada Peningkatan daya saing khususnya dalam sektor strategis Kabupaten Bantaeng.

Hal ini sesuai dengan tema pembangunan untuk tahun 2026 yaitu Peningkatan Daya Saing SDM yang sejahtera dalam mewujudkan kemandirian Pembangunan”, tuturnya.

BACA JUGA:  Bupati Selayar Usai Melaksanakan Sholat Idul Fitri 1446 H. Dilanjutkan Open House Di Rujab Bupati

Bupati Bantaeng Uji Nurdin menambahkan bahwa dari tema pembangunan tersebut diturunkan menjadi 10 Prioritas yaitu;

  1. Peningkatan Fasilitas Sektor Pertanian.
  2. Penguatan Kapasitas Pelaku Usaha Ekonomi Sektor Jasa dan Kepariwisataan Daerah.
  3. Peningkatan Kesadaran Lingkungan melalui penguatan Literasi, Kampanye, dan Pemberian Ruang Partisipasi dalam rangka mengurangi efek gas rumah kaca.
  4. Peningkatan Konektivitas, Jaringan Logistik, dan Pemyediaan Infrastruktur layanan dasar kewilayahan.
  5. Pemenuhan Infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi yang handal dan terjangkau.
  6. Percepatan Wajib belajar 13 tahun secara terintegrasi.
  7. Percepatan pencegahan dan penanganan stunting.
  8. Pemerataan Perlindungan sosial masyarakat pada masyarakat kurang mampu dan kaum marjinal yang adaptif dan integratif.
  9. Penataan Kelembagaan dan peningkatan Kapasitas Aparatur Daerah yang adaptif dan sesuai dengan kebutuhan daerah.
  10. Pembinaan Kerukunan antar umat Beragama dan penguatan wawasan Keagamaan.
BACA JUGA:  Kapolres Selayar: Pemungutan Suara di Seluruh TPS Berlangsung Aman dan Lancar

“Kami berharap melalui Forum Perangkat Daerah ini program serta target yang ditetapkan untuk dilaksanakan tahun 2026 dapat menjadi perhatian bersama”, tambahnya.

Sementara Ketua DPRD Bantaeng, H.Budi Santoso pada kesempatan tersebut menekankan bahwa DPRD Kabupaten Bantaeng akan menjalankan fungsi pengawasan terhadap kinerja Perangkat Daerah, sehingga dapat memastikan bahwa program dan kegiatan yang dijalankan sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan dan mencapai target yang telah di tetapkan.

BACA JUGA:  Kaperwil Provinsi Sulawesi Selatan, Media Nasional Cetak - Online Mitra Mabes dan Lingkaran Istana

“Kami berkomitmen untuk bersama Pemerintah mewujudkan Pembangunan yang lebih baik untuk Bantaeng Bangkit.”(Red/UH.Hms Btg)